Hukum & Kriminal

Datangi KPK, GMBI Lampung Serahkan Dokumen Lain Atas Dugaan Tipikor Lahan Tol
Datangi KPK, GMBI Lampung Serahkan Dokumen Lain Atas Dugaan Tipikor Lahan Tol

GERBANGKRAKATAU.ID || JAKARTA – Hari ini Delegasi LSM GMBI Wilter Provinsi Lampung kembali menyambangi kantor Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Jakarta, Kamis (4/4/2024).

Kedatangan mereka yakni Kadiv Investigasi Sugeng Purnomo didampingi penasehat wilter Cahyadi Septiantountuk melengkapi berkas-berkas dan bukti tambahan terkait laporan dugaan Korupsi Pembebasan Jala Tol Tran Sumatera (JTTS).

Mereka menyerahkan dokumen tambahan terkait laporan LSM GMBI Wilter Lampung yang tengah diusut lembaga antirasuah.

Atas Perintah Ketua Wilter Kami Heri Prasojo SH mendelegasikan kami Saya Kadiv Investigasi Purnomo dan di dampingi Penasehat GMBI wilter Lampung Cahyadi Septianto.

“Kami datang untuk menyerahkan dan menyampaikan keterangan serta dokumen tambahan atas permintaan KPK,” ujar Suger Purnomo dalam keterangannya kepada media.

Cahyadi Septianto yang merupakan Penasehat Wilter LSM GMBI Provinsi Lampung menambahkan bahwa kedatangannya ke KPK untuk mengawal Kepala Divisi Investigasi dalam melengkapi sisa berkas aduan sekaligus memberi sisa keterangan perkara.

“Hari ini kami sudah menyerahkan bukti-bukti pendukung kepada tim penelaah KPK,” jelasnya.

Kemudian kata dia, pihak GMBI Lampung apresiasi kepada KPK atas langkah dan gerak cepatnya menindaklanjuti laporan GMBI Wilter Lampung atas dugaan tipukor pembebasan lahan di Wilayah Lampung Selatan Lampung.

Tentunya kata dia, pihaknya berharap KPK dapat segera menangkap oknum-oknum yang terlibat, sehingga tidak ada lagi oknum yang bermain atas pembebasan lahan untuk pembanguan pemerintah.

“Dan kami sangat mengapresiasi karena laporan kami ditindak lanjuti secara marathon oleh KPK, kami ucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya,” tutupnya. (Red).

ajax-loader-2x Datangi KPK, GMBI Lampung Serahkan Dokumen Lain Atas Dugaan Tipikor Lahan Tol

Penuhi Undangan KPK, GMBI Lampung Dukung KPK Berantas Tipikor di Provinsi Lampung
Penuhi Undangan KPK, GMBI Lampung Dukung KPK Berantas Tipikor di Provinsi Lampung
Sidang Lanjutan, Hakim Pengadilan Hubungan Industrial Sarankan Eks Karyawan & PT Wika Berdamai
Sidang Lanjutan, Hakim Pengadilan Hubungan Industrial Sarankan Eks Karyawan & PT Wika Berdamai
Kejari Lamsel Lalukan Tahap II, Tersangka Tipikor KUR BNI Sidomulyo Segera Disidang
Kejari Lamsel Lalukan Tahap II, Tersangka Tipikor KUR BNI Sidomulyo Segera Disidang

Wisata & Olahraga

Tinjau Way Belerang, Hendry: Dinas Pariwisata Tak Sanggup Kelola, Serahkan ke Pihak Ketiga
Tinjau Way Belerang, Hendry: Dinas Pariwisata Tak Sanggup Kelola, Serahkan ke Pihak Ketiga

GERBANGKRAKATAU.ID, LAMPUNG SELATAN – Ketua DPRD Kabupaten Lampung Selatan Hendry Rosyadi meninjau salah satu lokasi wisata unggulan di Kecamatan Kalianda yakni wisata Pemandian Air Panas Waybelerang, Kamis 22 April 2021.

Hero sapaan akrab Hendry Rosyadi tidak sendiri. Politisi PDI-P itu ditemani Camat Kalianda Zaidan dan Kades Buah Berak Yos Alwin Tiyas.

Hero tampak terkagum-kagum atas kondisi teranyar pemandian Waybelerang yang sudah mempunyai kolam-kolam yang telah bagus dan baik.

“Sekarang kondisinya sudah sangat baik ya,” kata Hero.

Namun, kondisi berbalik saat dirinya melihat-lihat secara langsung kondisi beberapa fasilitas yang ada di lokasi pemandian air panas yang sangat potensial di Lampung Selatan.

Dirinya pun menyangkan, kenapa kondisi sarana dan prasarana yang diketahui adalah tempat menginap (beberapa Homestay_red) dan aula pertemuan di lokasi itu, tidak terawat dengan baik.

“Kenapa saya khususkan melihat Waybelerang, karena banyak laporan dari masyarakat. Sebenarnya juga, ini tidak bisa disalahkan, karena kondisi saat ini sedang pandemi. Kerusakan juga tadi terlihat sudah agak lama,” sebut Hero.

Ia pun menegaskan, pihaknya akan berkoordinasi dengan instansi terkait yang dalam hal ini Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Lampung Selatan, agar kondisi demikian menjadi perhatian.

“Nanti kita panggil, untuk kita klarifikasi atas ini,” ujarnya.

Berdasarkan hal yang Ia ketahui bila, lokasi wisata Pemandian Air Panas Waybelerang, Kalianda, masuk dalam 10 destinasi prioritas wisata Lampung Selatan. Oleh karenanya, pihaknya akan meminta agar itu dapat dimaksimalkan.

Ia pun menyarankan, apabila memang pihak terkait tidak bisa memaksimalkan keberadaan pemandian air panas Waybelerang, coba diserahkan kepada pihak ketiga.

“Kalau memang satker/instansi terkait tidak mampu mengorganisir atau mengelolanya dengan baik, ya dipihakketigakan. Mungkin kedepannya akan lebih baik dan maksimal. Inikan kelihatan jelas kondisinya. Inikan tempat yang potensial,” tandasnya. (Bk/Aan).

ajax-loader-2x Tinjau Way Belerang, Hendry: Dinas Pariwisata Tak Sanggup Kelola, Serahkan ke Pihak Ketiga

Pemkab Tubaba Lanjutkan Pembangunan Patung Megow Park
Pemkab Tubaba Lanjutkan Pembangunan Patung Megow Park
Nanang Ermanto: Kebersihan Pantai Dijaga Agar Indah, Bersih dan Nyaman
Nanang Ermanto: Kebersihan Pantai Dijaga Agar Indah, Bersih dan Nyaman
Kebut Pariwisata Lamsel, Nanang Ajak Stakeholder Bersinergi
Kebut Pariwisata Lamsel, Nanang Ajak Stakeholder Bersinergi